Pelatihan etik ini akan meningkatkan kompetensi khusus bagi anggota KEPK. Pelatihan Etik Dasar dan Lanjut Penelitian Kesehatan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman prinsip dasar etik penelitian kesehatan, pedoman etik penelitian, pengenalan prosedur dan persetujuan etik, serta tanggung jawab peneliti. Tujuan lainnya untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam proses ethical review melalui latihan penyelesaian studi kasus dan diskusi menelaah kasus. Narasumber pelatihan etik adalah dr. Triono Soendoro, Ph.D dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dilaksanakan selama 3 hari mulai 3-5 Oktober 2018. Dengan peserta:

  1. Priyadi Nugraha Prabamurti, S.KM., M.Kes.
  2. Drs. Syamsulhuda Budi Musthofa, M.Kes.
  3. Dhimas Adhityasmara, M.Farm., Apt.
  4. Anastasia Setyopuspito Pramitaningastuti, M.Si., Apt.
  5. Happy Elda Murdiana, M.Si., Apt.
  6. Royan Utsany, LC., M.H.I.
  7. Bayu Susena, S.H., M.H.
  8. Dr. Agus Kharmayana Rubaya, S.KM., M.PH.
  9. Dr. phil. Dian Veronika Sakti Kaloeti, M.Psi.
  10. Adnan, M.Sc., Apt.
  11. Siwi Purwanti, M.Pd.
  12. Dr. drh. Dwi Sutiningsih, M.Kes.
  13. Ana Hidayati, M.Sc., Apt.
  1. Suhartini,S.Kp, MNS., Ph.D.
  2. Susan Fitria Candradewi, M.Sc., Apt.
  3. Dr. Nanik Sulistyani, M.Si., Apt.
  4. Dr. Wahyu Widyaningsih, M.Si., Apt.
  5. Dr. Iis Wahyuningsih, M.Si., Apt.
  6. Desi Nurfita, S.KM., M.Kes. (EPID).
  7. Ratu Matahari, S.KM., M.A., M.Kes.
  8. Dr. Nina Zulida Situmorang, M.Si.
  9. Dr. Yuzarion S.Ag., S.Psi., M.Si.
  10. Dr. Muhammad Agita Hutomo, MMR.
  11. Dr. Moch. Junaidy Heriyanto, Sp.B., FINACS.
  12. Dr. Annisa , MMR.
  13. Dr. Adi Indra Wijaya, MMR.
  14. Ginanjar Zukhruf Saputri, M.Sc., Apt.

Susunan Acara :

Hari I :
Rabu – 3 Oktober 2018

Sesi I: 08.00 – 12.00 WIB

  • Pembukaan
  • Wawasan dan Posisi Etik dalam Penelitian: Berpikir Ilmiah dan Berpikir Etik
  • Studi Kasus Perawat RS
  • Studi Kasus Observasional Pasien di ruang tunggu RS
  • Kesalahan Error Nakes di ICU
  • Pencegahan Efek Samping di ICU
  • Studi Kasus Kualitas Pelayanan Kesehatan Keluarga

Rehat Makan Siang (12.00-13.00 WIB)

Sesi II: 13.00 – 16.30 WIB

  • Studi Kasus Mengamati Praktek Perawatan Bayi Baru Lahir
  • Mempelajari Perilaku Kesehatan (Pap Smear)
  • Peneltian Observasional Kanker Puncak Rahim
  • Genetik dan Kepekaan Asap Rokok
  • Infomasi Genetik dan Biobank
  • Terapi Gen Implan Embrio

Hari II
Kamis – 4 Oktober 2018

Sesi III: 08.00 – 12.00 WIB

  • Studi Kasus Mempelajari Perilaku Kesehatan: Pemanfaatan Data
  • Vitamin A dan Diare pada Anak
  • Studi Kasus Peregangan Fisik: 7 Standar Kelaikan Etik
  • Studi Kasus Partisipasi Publik pada Penelitian HIV Narkoba
  • Uji Klinis Merekrut Subyek
  • Studi Kualitatif Syndroma Tourette

Rehat Makan Siang: 12.00 – 13.00 WIB

Sesi IV: 13.00 – 16.30 WIB

  • Penelitian Pasta Gigi
  • Promosi Praktek Seks Aman
  • Studi Kasus Proteksi Uji Klinis
  • Uji Klinis Placebo Dopamin Acak Terkontrol RCT Parkinson
  • Epidemiologi Klinis Profilaksis Malaria
  • Studi Kasus Vaksin Malaria Placebo

Hari III:
Jumat – 5 Oktober 2018

Sesi V: 08.00 – 11.30 WIB

  • Penelitian Internasional Malaria
  • Pengujian Vaksin Baru Malaria Vivax 3 Fase
  • Melibatkan Pasien Penyakit Kanker Terminal
  • Uji Klinik Proteksi Subyek
  • Studi Longitudinal Insiden Rotavirus pada Anak

Sesi VI: 13.00 – 15.30 WIB

  • Standar Kelembagaan
  • SOP – Proses Telaah dan Persetujuan oleh KEPK
  • Tatalaksana dan Proses Kaji Etik
  • SIM-EPK: Aplikasi Protokol Online

Oleh Bayu Susena, S.H., M.H.